Tingkatkan Kesehatan di Pesantren, Promkes Sulbar Gelar Pembinaan Pesantren Sehat

0
373
di aula Puskesmas Topoyo Mamuju Tengah (Mateng), Selasa (8/11/2022).

Tingkatkan Kesehatan di Pesantren, Promkes Sulbar Gelar Pembinaan Pesantren Sehat

Tim Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan (Promkes) Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan koordinasi dan peningkatan kapasitas pesantren sehat di aula Puskesmas Topoyo Mamuju Tengah (Mateng), Selasa (8/11/2022).

Dihadiri tim Promkes Dinkes Mateng, Puskesmas Topoyo, Pemerintah Kecamatan setempat dan perwakilan pimpinan dan santri Pondok Pesantren Al Ikhwan Topoyo.

Kepala bidang kesehatan masyarakat Dinkes Sulbar, dr Hj. Indahwati Nursyamsi, M.Kes dalam sambutannya mengatakan, Pondok Pesantren Al Ikhwan Topoyo harus menjadi contoh pesantren sehat di Mateng.

” Saya harap di mateng segera membentuk tim pengelola pesantren sehat dan melaksanakan survei mawas diri (SMD) serta musyawarah masyarakat pesantren (MMP) utamanya Pesantren Al Ikhwan Topoyo yang menjadi pilot project pesantren sehat di Mateng,” ujar dr Hj. Indahwati Nursyamsi, M.Kes saat membuka kegiatan.

Harapan yang sama disampaikan koordinator Promkes dan kesling Dinkes Mateng, Nasrul, SKM, M.Kes berharap PHBS bisa meningkatkan kesehatan di Pesantren

“Kita menginginkan masyarakat pesantren dapat memaksimalkan pelaksanaan PHBS di lingkungan pesantren demi peningkatan derajat kesehatan masyarakat di Pesantren,” ujarnya saat membawakan materi di nadapat santri dan warga pesantren.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren, Mursalin menyampaikan terimakasih atas perhatian pemerintah kepada Pesantren Al Ikhwan dan akan berupaya semaksimal mungkin untuk segera membentuk dan melaksanakan pesantren sehat(*).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here