Pertemuan Advokasi Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Menuju Universal Health Coverage (UHC) Kabupaten Mamasa Tahun 2019

0
1147

Mamasa 27 agustus 2019, Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat Melaksanakan Kegiatan Pertemuan Advokasi Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Menuju Universal Healt Universal Coverage (UHC) di Hotel Matana 2 di Kabupaten Mamasa.

Kebijakan pemerintah tentang Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sudah berjalan 3 tahun. Untuk itu perlu dilakukan evaluasi pelaksanaan JKN di FKTP dan FKTL Tingkat Provinsi Sulawesi Barat serta penyebarluasan informasi melalui sosialisasi dan Advokasi oleh pemangku kepentingan kepada masyarakat secara merata dan berkesinambungan perlu terus dilakukan, sebagai upaya percepatan pencapaian Universal Health Coverage Tahun 2019.

Narasumber pada kegiatan tersebut Plt. Kepala Dinas Kesehatan Prov. Sulbar dr. Hj. Indahwati Nursyamsi, M. Kes, Kepala Dinas Kesehatan Mamasa, dr. Hajai S tanga, M. Kes, Kepala Cabang Polewali Mandar drg. Harie Wibhawa, AAK. Pesertanya adalah Bapedda, Kepala Desa , Puskesmas dan tokoh masayarakat Lokus Desa marasa

Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat dr. Hj. Indahwati Nursyamsi, M. Kes Menyampaikan dalam  sambutanya bahwa Jumlah penduduk Provinsi Sulawesi Barat sebesar 1.546.490 Jiwa dan yang memiliki jaminan kesehatan 1.179.112 Jiwa atau sebesar 76,24% . Dari penduduk yang memiliki jaminan kesehatan ini, terdapat sebanyak 361.678 jiwa yang jaminan kesehatannya ditanggung oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dan pemerintah kabupaten melalui sharing anggaran sebesar 30% ;70%.

Penduduk yang belum memiliki Jaminan Kesehatan sebanyak 367.378 jiwa atau sebesar 23,76%. Menindaklanjuti kondisi ini Pemerintah Sulawesi Barat telah melakukan upaya koordinasi dan advokasi dengan pemerintah Kabupaten untuk menentukan kebijakan-kebijakan sehingga Pemerintah Daerah secara bertahap nantinya dapat memberikan Jaminan Kesehatan kepada seluruh penduduk dan akan mencapai kepesertaan semesta (Universal Coverage).

Edited By. Muh. Yusran, SKM

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here